Gambar Teknik: Drafter Harus Menguasainya
Bukan hanya menguasai AutoCAD, seorang drafter juga harus menguasai Engineering.
Salah satu tugas utama seorang drafter adalah mendokumentasikan ide engineer dalam bentuk grafis/ gambar sehinga bisa dipahami oleh orang lain. Untuk itu seorang drafter hukumnya wajib menguasai teknik drafting diantaranya:
1. Proyeksi ortogonal untuk menghasilkan multiview drawing yang diperlukan
2. Membuat gambar potongan yang diperlukan untuk memperjelas sebuah obyek
3. Memberikan ukuran/ dimensi sesuai dengan standar penggambaran baik ISO, ANSI atapun yang lainnya
4. Membuat skala gambar
Bila tool yang digunakan dalam membuat gambar adalah AUtoCAD,maka drafter harus bisa membuat managemen gambarnya sehingga bisa menghasilkan gambar dengan cepat dan rapi sehingga akan mempermudah proses pengeditan dikemudian hari, atapun mempermudah bila gambar tersebuat selanjutnya digunakan oleh orang lain untuk pekerjaan selanjutnya. Diantaranya adalah sistem layer, block, line type, line weight, dll.
Salam Hangat dan Jabat Erat Selalu